Cari Blog Ini

Selasa, 24 Januari 2012

Tips Membuat Kacamata 3D

Pada postingan kali ini saya akan membagikan tips menarik yaitu membuat kacamata 3D yang murah meriah.

Kacamata 3D terbagi atas 2 macam yaitu : polarisasi dan warna
Pada jenis kacamata 3D warna memiliki banyak type.

Kacamata 3D memiliki fungsi untuk menonton film/gambar yang mempunyai effect 3D seolah-olah terlihat nyata.

Dan kacamata 3D yang saya bahas adalah kacamata 3D warna type merah-biru

Cara kerja kacamata ini mengubah gambar ber-Anaglphy menjadi 3D.
Dan hanya dapat melihat jenis gambar Anaglyph Red- blue (Merah biru) dan Red-Cyan (Merah- biru muda)

Untuk membuatnya sangat simple dengan ongkos yang murah.gak sampe sribuan kok. dari pada beli.mendingan dibwat sendiri.Klo beli khan lumayan mahal.
Maklumlah aku ini orang susah.

Sebelum kita membuat kaca matanya,alangkah baiknya menyediakan bahan2 sebagai berikut

- Kertas mika warna BIRU (1 lembar)
- Kertas mika warna MERAH (1 lembar)
- Karton bekas (minimal 30x5 cm)

Untuk mendapatkan kertas mika biasanya ada di tempat foto kopy.Tanya aja di situ pasti ada kok.

Berikut cara membuatnya !

1. Gunting karton bekas berbentuk kacamata (terserah anda modelnya).

2. Ambil kertas mika warna BIRU lalu gunting membentuk seperti lubang kacamata yang anda buat tadi (Buat guntingan ini hingga 2 lembar).

3. Ambil kertas mika warna MERAH lalu gunting membentuk seperti lubang kacamata yang anda buat tadi (Buat guntingan ini hingga 6 lembar).

4. Pasang mika BIRU pada lubang kacamata pada mata sebelah KANAN.

5. Pasang mika MERAH pada lubang kacamata pada mata sebelah KIRI.

6. (teliti lagi prosedur di atas agar tidak terjadi kesalahan)

NB : Pakailah kacamata disaat sedang melakukan aktifitas yang berhubungan dengan kacamata 3D.Setelah selesai dilepaskan segera,agar mata dapat cepat menyesuaikan diri. Jangan di pakai buat jalan2 ke mol/acara resmi/bwat nongkrong,ntar dikira orang "gila baru" telah tiba dan jadi bahan tertawaan orang sekitar.
Pliz deh ! dont try this out door.
Bisa berabee...ntar !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar